Kalimat Tanya Retorik

Kalimat ini adalah sebuah kalimat yang tidak perlu mengeluarkan sebuah jawaban. Kalimat ini sering dipakai oleh seseorang dengan bermacam alasan, Contoh :

Baca juga : 

  • Ingin menandaskan maksud saja

Misalnya: Apakah kamu heran dengan kondisi perekonomian keluargamu saat ini?

  • Dalam keadaan emosi tidak menentu

Misalnya: Apakah kamu senang dengan kamu tidak belajar sehingga tidak naik kelas?

  • Ingin meyakinkan

Misalnya: Senangkah kamu tinggal dirumah yang mewah dan megah ini?

  • Ingin menguji orang yang ditanya karena sesungguhnya si penanyaa sudah mengetahui jawabannya

Misalnya: Kau pasti senang ya, Hasil Ujian Nasilonal nilainya delapan semua?

Untuk berinteraksi dengan orang lain, kamu memerlukan kepekaan untuk menilai apakah pertanyaan yang di ajukan merupakan pertanyaan retorik atau bukan. Oleh sebab itu, lebih baik kamu dapat mengetahui ciri-ciri kalimat retorik yang di contohkan sebagai berikut:

  1. Menggunakan tanda tanya (?).
  2. Menggunakan kata tanya, seperti: apakah, mengapa, siapa, bagaimanakah, dimana, dan kapan.
  3. Disampaikan dengan intonasi naik.
  4. Tidak memerlukan jawaban

Menarik lainnya

© 2023 Pengertian.Apa-itu.NET