Apa yang dimaksud dengan Bakau

Bakau adalah nama sekelompok tumbuhan dari marga Rhizophora, suku Rhizophoraceae. Tumbuhan ini memiliki ciri-ciri yang menyolok berupa akar tunjang yang besar dan berkayu, pucuk yang tertutup daun penumpu yang meruncing, serta buah yang berkecambah serta berakar ketika masih di pohon (vivipar). Pohon bakau juga memiliki banyak nama lain seperti tancang, tanjang (Jw.); tinjang (Md.); bangko (Bugis); kawoka (Timor), wako, jangkar dan lain-lain.

Bakau tersebar di sekitar wilayah khatulistiwa dengan iklim tropis dan sebagian iklim subtropis. Luas hutan bakau di Indonesia sekitar 2,5 juta hingga 4,5 juta hektar dan merupakan hutan mangrove terluas di dunia.
Negara lain yang juga memiliki hutan bakau luas, yaitu Brazil (1,3 juta hektar), Nigeria (1,1 juta hektar) dan Australia (0,97 hektar). Dengan perbandingan tersebut, hutan bakau di Indonesia memiliki bagian 25% dari total luas hutan mangrove di dunia.

Dangkalan Sunda merupakan wilayah yang memiliki hutan bakau terluas di Indonesia. Sebab, wilayah ini merupakan perairan yang tenang dan menjadi lokasi muara sungai-sungai besar, antara lain pantai utara Jawa, pantai timur Sumatera, dan pantai barat serta selatan Kalimantan. Namun, saat ini kondisinya terancam dan kritis akibat kebutuhan lahan penduduk.

Wilayah Indonesia bagian timur juga memiliki hutan bakau, tepatnya di tepi Dangkalan Sahul, yaitu pantai barat daya Papua, terutama di sekitar wilayah Teluk Bintuni. Papua memiliki laus hutan mangrove mencapai 1,3 juta hektar dan merupakan sepertiga dari luas hutan bakau di Indonesia.

Peran Hutan Bakau
Keberadaan hutan bakau memiliki fungsi dan mandaat penting bagi ekosistem hutan, air dan alam sekitarnya. Peranan hutan mangrove dapat dilihat dari segi fisik, biologi, serta ekonomi sebagai berikut:

1. Fungsi dan manfaat hutan bakau secara fisik
.Penahan abrasi pantai
.Penahan intrusi, yaitu meresapnya air laut ke daratan
.Penahan badai dan angin yang mengandung garam
.Penahan gelombang atau ombak
.Menurunkan kadar karbondioksida dan polusi udara
.Penambat bahan pencemar perairan pantai

2. Fungsi dan manfaat hutan bakau secara biologi
.Habitat biota laut
.Sumber makanan bagi spesies hutan mangrove
.Habitat satwa seperti kera, buaya, ular dan burung

3. Fungsi dan manfaat hutan bakau secara ekonomi
.Lokasi pariwisata hutan mangrove
.Sumber kayu
.Sumber makanan ikan, udang, kepiting dan biota laut lain
.Sumber tanaman obat seperti daun Bruguiera sexangula sebagai obat penghambat tumor
.Sumber mata pencaharian masyarakat, contohnya nelayan dan petani tambak

Selain itu, hutan bakau juga menjadi habitat hewan-hewan yang dapat ditangkap dan memiliki nilai ekonomis, seperti: biawak air (Varanus salvator), kepiting bakau (Scylla serrata), udang lumpur (Thalassina anomala), siput bakau (Telescopium telescopium), serta berbagai jenis ikan belodok.

Menarik lainnya

© 2023 Pengertian.Apa-itu.NET