Ciri-Ciri Umum Pisces (Ikan)

Hampir semua jenis ikan memiliki beberapa ciri umum. Jika ada yang lebih spesifik semua tergantung kepada jenis ikannya. Ciri umumnya adalah :

  1. Hidup di air tawar maupun air asin (laut).
  2. Merupakan hewan poikiloterm.
  3. Morfologinya terdiri dari kepala,dada,badan, dan ekor.
  4. Bentuk tubuh panjang dan silindris pada daerah ekor
  5. Memiliki sisik yang licin dan berlendir.
  6. Geraknya dengan berenang di dalam air menggunakan sisik, gurat sisi, sirip, dan ekor.
  7. Bernapas dengan insangyang merupakan susunan dari tulang kartilago.
  8. Otak berdiferensiasi dengan sepuluh pasang syaraf cranial
  9. Jantung terdiri atas dua ruang yaitu satu serambi dan satu bilik.
  10. Peredaran darahnya tertutup tunggal.
  11. Fertilisasi berlangsung secara eksternal.
  12. Gonad tunggal, besar, dan tanpa saluran.
  13. Memiliki endoskeleton.

Pisces merupakan vertebrata akuatik ( hidup di air ) yang memiliki ciri-ciri umum, Ciri-ciri umum Pisces ( ikan ) ialah sebagai berikut :

  • Tubuh terdiri dari kepala, badan dan ekor. Tubuh ditutupi oleh kulit yang umumnya bersisik dan berlendir. Terdapat empat tipe sisik yaitu ganoid, plakoid, stenoid dan sikloid. Pisces memiliki sirip untuk berenang. Endoskleton tersusun tulang rawan atau tulang keras.
  • Pisces bernapas dengan insang, insang ditutupi oleh Operkulum ( tutup insang ). Insang ada yang mengalami perluasan yang disebut dengan labirin. Contohnya pada ikan Trichogaster sp. Helostoma sp, Anabas sp, dan Osphronemus goramy ( gurami ). Pisces memiliki organ tambahan yang berupa gelembung renag yang berfungsi sebagai pembantu pernapasan dan juga alat hidrostatis.
  • Pisce bersifat Poikilotern ( berdarah dingin / suhu tubuh yang dipengaruhi oleh suhu lingkungan ).
  • Sistem peredaran darah tertutup tunggal artinya satu kali peredaran darah hanya satu kali melalui jantung. Jantung terdiri atas dua ruang yaitu satu ventrikel dan satu atrium.
  • Sistem pencernaan yang lengkap dengan dimulai dari mulut, kerongkongan, lambung, usus dan anus.
  • Alat ekskresi yang berupa ginjal dengan tipe pronefron dari mesonefron.
  • Sistem koordinasi yang terdiri atas sistem saraf pusat ( otak dan sumsum tulang belakang ) dan sistem hormone. Pisces juga mempunyai alat indra dengan berupa sepasang mata, sepasang telinga dalam, indra pembau dan juga gurat sisi. Gurat sisi yang terdapat di sepanjang sisi tubuhnya yang berfungsi untuk mengetahui perubahan tekanan air.
  • Alat kelamin yang terpisah atau hermafrodit. Fertilisasi terjadi secara eksternal ( diluar tubuh ) atau internal ( didalam tubuh ). Pisces yang bersifat ovipar, ovovivipar atau vivipar.

Menarik lainnya

© 2023 Pengertian.Apa-itu.NET